PERINGATAN BAGI ORANGTUA! Akibat Perang Sarung Seorang Anak Tewas, Pelakunya Juga Masih di Bawah Umur

    WARTABANJAR.COM, PEKANBARU – Insiden tragis terjadi di Pekanbaru, Riau, ketika perang sarung berujung pada kematian seorang remaja bernama Reyhan Apprilian (15). Kejadian memilukan ini berlangsung pada Senin (3/3/2025) sekitar pukul 22.30 WIB di Jalan Berdikari, Kecamatan Rumbai, Kota Pekanbaru.

    Awalnya, Reyhan bersama kelompoknya terlibat dalam perang sarung dengan kelompok lain yang sebaya. Namun, situasi berubah menjadi brutal saat Reyhan ditinggalkan oleh teman-temannya dan dikeroyok oleh lawan.

    Remaja malang itu mengalami pendarahan hebat di kepala dan hidung akibat kekerasan yang diterimanya. Meskipun sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan, nyawanya tidak tertolong dan dinyatakan meninggal dunia pada pukul 03.00 WIB.

    BACA JUGA:Gercep! Polsek Liang Anggang Amankan 16 ABG yang Hendak Perang Sarung

    Polisi Amankan 4 Anak

    Menanggapi laporan dari keluarga korban, Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Pekanbaru langsung melakukan penyelidikan dan berhasil mengamankan empat pelaku yang masih berusia di bawah umur.

    “Empat pelaku yang telah kami amankan berinisial BA (14), HH (14), MRA (13), dan IP (14). Saat ini, mereka tengah menjalani pemeriksaan lebih lanjut oleh penyidik,” ujar Kasatreskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Berry Juana Putra seperti dikutip dari Beritasatu.com, Kamis (6/3/2025).

    Kronologi Kejadian

    Menurut keterangan pihak kepolisian, perang sarung awalnya berlangsung dengan aturan satu lawan satu. Namun, peraturan tersebut berubah sehingga duel menjadi enam lawan enam. Kelompok Reyhan kalah dalam pertarungan, menyebabkan teman-temannya melarikan diri dan meninggalkan Reyhan seorang diri.

    Baca Juga :   Setelah Dipecat, Oknum Polisi Penembak Pelajar di Semarang Kini Jalani Proses Sidang Umum

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI