WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Aktor Glenn Alinskie belum lama ini mengatakan bahwa ia menderita gangguan kesehatan hidung bernama Hipertrofi Konka atau pembengkakan konka hidung yang membuatnya susah bernafas dan selalu meler.
Karenanya, ia harus menjalani operasi di rumah sakit agar hidungnya kembali sehat dan bisa bernafas lagi dengan lega.
Melalui postingan di Instagramnya, suami aktris Chelsea Olivia ini membeberkan sekilas tentang gangguan pernafasan yang dialaminya, yang membuatnya sering mendengkur ketika tidur dan mulutnya kering akibat harus bernafas lewat mulut.
BACA JUGA: 25 SMA Terbaik di Indonesia Versi Top 1000 Sekolah, di Pulau Kalimantan Cuma Ada di Kalsel
Ia kemudian menjelaskan sedikit tentang gangguan kesehatan hidungnya yang dialaminya, yaitu Hipertrofi Konka.
“Jadi saya telah hidup dengan Hipertrofi Turbinat… (Turbinat hidung adalah lorong panjang dan sempit yang membantu menghangatkan dan melembabkan udara yang mengalir melalui hidung. Turbinat juga disebut konka hidung. Jika turbinat terlalu besar, turbinat dapat menghalangi aliran udara. Kondisi ini dapat menyebabkan masalah pernapasan, infeksi yang sering terjadi, dan mimisan),” katanya.
“Hipertrofi turbinat membuat saya lebih sulit bernapas melalui hidung. Beberapa gejala tambahan yang saya alami antara lain: indra penciuman yang berubah, mulut kering saat bangun tidur, yang terjadi ketika saya tidur dengan mulut terbuka karena saya tidak bisa bernapas melalui hidung, tekanan di dahi, hidung tersumbat yang berkepanjangan, hidung meler, mendengkur,” paparnya.