Datangi Diskominfo dan Disnakerin, Polres Tanah Laut Sosialisasi Penerimaan SIPSS 2025

    WARTABANJAR.COM, PELAIHARIPolres Tanah Laut mendatangi dua instansi di Pemerintah Kabupaten Tala terkait penerimaan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS).

    Polres Tanah Laut melakukian sosialisasi terkait penerimaan Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS) Tahun Anggaran 2025 pada Kamis (16/01).

    Kegiatan ini dilakukan dengan mendatangi Kantor Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) serta Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian (Disnakerin) Kabupaten Tanah Laut.

    Dalam kegiatan tersebut, Polres Tanah Laut menyerahkan brosur dan video singkat mengenai informasi penerimaan SIPSS 2025.

    Baca juga:Wakapolres Tanah Laut Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional, Sampaikan Amanat Kapolda Kalsel

    Materi ini akan diunggah melalui sistem informasi lowongan kerja (Loker) Disnakerin Kabupaten Tanah Laut dan juga ditayangkan pada videotron milik Kabupaten Tanah Laut.

    Kapolres Tanah Laut AKBP Muhammad Junaeddy Johnny SIK MH melalui Kabag SDM Polres Tanah Laut Kompol M. Yusuf, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi dan gambaran yang jelas kepada masyarakat luas mengenai peluang bergabung melalui jalur SIPSS.

    “Dengan kerjasama bersama Diskominfo dan Disnakerin, kami berharap informasi ini dapat menjangkau masyarakat secara luas, terutama para lulusan sarjana yang memiliki potensi dan minat untuk bergabung menjadi bagian dari Polri melalui jalur SIPSS,” papar Kabag SDM.

    Hasil dari sosialisasi ini diharapkan mampu meningkatkan animo masyarakat, khususnya kalangan pemuda-pemudi berpendidikan tinggi, untuk mengikuti proses seleksi penerimaan SIPSS 2025.

    Baca Juga :   DPRD Kalsel Pertanyakan Anggaran Rp 1,38 Miliar untuk Acara KPU Tanbu, 'Tanah Bumbu Bershawalat,'

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI