WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Presiden Prabowo Subianto menilai Pilkada serentak 2024 telah dilaksanakan dengan baik.
Dia pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI, Polri, KPU, dan Bawaslu karena telah mengawal pilkada hingga berjalan lancar.
Pernyataan tersebut disampaikan Presiden Prabowo dalam Sidang Kabinet Paripurna yang berlangsung di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (2/12/2204).
“Saya terima kasih kepada saudara-saudara juga TNI, Polri, BIN, KPU. Sampaikan terima kasih saya ke KPU, KPUD Bawaslu semua unsur yang berhasil melaksanakan Pilkada serentak dengan baik,” jelas Prabowo.
“Dengan aman dalam hari yang sama sekian ratus pemilihan berjalan dengan aman tertib dan berhasil,” sambungnya.
Lebih lanjut Prabowo mengungkapkan, ketidakpuasan yang memunculkan gugatan hasil Pilkada merupakan hal wajar. Dia mengingatkan bahwa Indonesia merupakan negara demokrasi.
“Bahwa di sana sini akan ada ketidakpuasan akan ada yang melaksanakan gugatan dan sebagainya, itu tidak ada masalah itu bagian dari demokrasi ya kita harus ingat kita adalah demokrasi kalau tidak salah ketiga terbesar di dunia,” terangnya.
“Nomor satu India, nomor 2 Amerika Serikat, nomor 3 kita dan kita berhasil melaksanakan ratusan Pilkada dengan tertib,” tambahnya. (berbagai sumber)
Editor: Erna Djedi