WARTABANJAR.COM, MANCHESTER – Manchester City ditahan imbang tanpa gol oleh tamunya, Inter Milan dalam laga Liga Champions di Stadion Etihad pada Kamis (19/9/2024) dini hari WIB. Hasil ini cukup mengejutkan sekaligus memberikan banyak makna.
Hasil ini bagaikan balas dendam kecil klub Italia atas kekalahan tipis mereka dari tim asuhan Pep Guardiola tahun lalu.
Baca juga:Manchester City vs Inter Milan Liga Champions Malam Ini, Asa Balas Dendam Tamu
Kedua tim menyia-nyiakan banyak peluang dalam permainan yang menegangkan. Gelombang serangan Man City sebagian besar tertahan oleh disiplinnya pertahanan Inter yang mengesankan.
Sementara Inter yang ditangani Simone Inzaghi, tampil berbahaya dalam serangan balik, tetapi kurang beruntung dalam penyelesaian akhir.
Mesin gol Man City, Erling Haaland, yang akan menjadi pemain tercepat dalam sejarah yang mencatat 100 gol untuk klub Eropa jika ia mencetak gol, masih harus menunggu untuk mencapai tonggak sejarah itu.
Pemain Norwegia, yang telah mencetak sembilan gol dalam empat pertandingan Liga Primer Inggris musim ini, kehilangan beberapa peluang di babak pertama termasuk sundulan yang dapat ditangkap kiper Yann Sommer. Sebuah tembakan kerasnya juga melebar dari tiang gawang.
Baca juga:Thomas Tuchel Disebut-sebut Menolak Tawaran Manchester United
Pemain Inter Henrikh Mkhitaryan membuat para penggemar Man City bernapas lega ketika pada menit-menit akhir ia melepaskan tendangan keras dari jarak sekitar delapan meter. Bola melambung di atas mistar gawang.