Oleh: Praktisi Karate, Beladiri Praktis, Jujutsu: Harry Budiman
WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Pernah mendengar jurus beladiri Jepang bernama Jujutsu?
Bagi yang belum mengetahui atau ingin lebih memperdalam ilmu tentang jujutsu, boleh baca hingga tuntas artikel ini dan tonton juga video tutorialnya di bawah.
Jujutsu terdiri berbagai aliran, salah satunya adalah Aiki Jujutsu.
Aliran ini lebih menitikberatkan pada terapan rasa pada setiap tekniknya.
Secara sederhananya, dalam penerapan teknik jujutsu adalah menggunakan manipulasi persendian yaitu memutar atau menekuk ke arah berlawanan, sementara aiki jujutsu selain memanipulasi persendian juga menerapkan perasaan sehingga efek teknik lebih menggoyangkan keseimbangan tubuh lawan.
Dimaksud menerapkan perasaan adalah ketika teknik dilancarkan, kita berusaha mengarahkan lawan sesuai yang kita inginkan.
Contoh, ketika lawan menangkap tangan kita, lantas kita terapkan teknik lepasan pegangan.
Saat melepas pegangan ini tidak menggunakan tenaga kejut melainkan mengarahkan lengan lawan mengikuti arah teknik kita.
Jadi, tenaga yang digunakan pada aiki jujutsu lebih sedikit, kalau lawan berusaha mempertahankan pegangan, praktisi aiki jujutsu akan mengalihkan teknik tanpa harus memakai tenaga.
Dalam aiki jujutsu, dasar latihan biasanya dilakukan dengan cara sama-sama duduk.
Ini memberikan pelajaran bagaimana kita mengasah rasa karena dalam posisi duduk kita terbatas dalam menghindar atau menangkis.
Selanjutnya barulah latihan dalam posisi berdiri.
Teknik yang sama diterapkan, dengan begitu kita bisa membedakan bagaimana rasa saat penerapan tekniknya berdiri.