WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Miss Supranational 2024 Harashta Haifa Zahra di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (05/08/2024). Gadis asal Garut, Jawa Barat itu memenangkan ajang pemilihan ratu dunia yang digelar di Polandia itu, pada Juli 2024 lalu.
Selain Harashta yang akrab disapa Tata, Presiden juga menerima Ketua Dewan Penasehat Yayasan Puteri Indonesia, Putri Kuswisnu Wardani, serta tiga finalis Putri Indonesia 2024. Putri Kuswisnu sendiri juga menjabat sebagai Anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres).
“Presiden berkenan menerima empat pemenang Putri Indonesia 2024, di mana salah satunya Harashta sebagai Putri Indonesia 2024, baru saja memenangkan lomba pemilihan ratu dunia Miss Supranational 2024 di Polandia,” kata Putri yang dikutip Wartabanjar.com dari keterangannya.
Baca juga: Suami BCL Akan Dijemput Paksa Polisi Gara-Gara Mangkir Diperiksa Kasus Ini
Putri menjelaskan ajang Miss Supranational diikuti sebanyak 69 negara. Pada kontes tersebut, Tata berhasil mengalahkan 68 finalis dari berbagai negara yang disaksikan melalui televisi lebih dari satu miliar penonton dari seluruh dunia.
Putri menilai, Mahasiswi Teknik Lingkungan Institut Teknologi Nasional (Itenas) itu tidak hanya berhasil mempertunjukkan kemampuannya dalam menjawab pertanyaan. Dirinya juga memperlihatkan budaya Indonesia dalam penampilannya.
Dalam ajang Miss Supranational 2024, Tata menjadi pemenang pada kategori Best Talent Show setelah membawakan tarian Jaipong asal Jawa Barat, yang dipadukan dengan tari Bali. Tata juga piawai menyanyikan lagu Bubuy Bulan dan bermain kecapi pada saat bersamaan di sesi pertunjukan bakat.