Banyak Dikritik, Monas Akan Perpanjang Jam Operasionalnya

    “Pembatasan ini merupakan hasil koordinasi dengan Instansi Keamanan terkait untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengunjung,” pungkasnya.

    Baca juga: Gol Buffon di Menit 77 Bawa Indonesia ke Final ASEAN U-19 Championship 2024 Melawan Thailand

    Seorang pengunjung, Nurul mengaku kecewa saat datang ke Monas yang menjadi ikon Jakarta tersebut pada Jumat (26/07/2024) sore. Warga Banjarmasin yang baru pertama kali datang ke Jakarta ini sengaja menyempatkan diri ingin melihat keindahan tugu nasional itu.

    Dirinya yang mendengar jika pengunjung bisa naik ke atas Monas tentu saja ingin mencobanya. Sampai di lokasi antrian pengunjung, Nurul kembali lantaran jam operasionalnya sudah berakhir.

    “Yaa, sudah tutup. Padahal saya ingin melihat Jakarta dari atas sana,” katanya pada Jumat (26/07/2024).

    Hingga Sabtu subuh dia terpaksa kembali ke kampung halamannya tanpa sempat menyaksikan keindahan Jakarta dari atap Monas.

    Baca juga: Kominfo Mencatat Perceraian Meningkat Akibat Judi Online

    “Mau bagaimana lagi, saya subuh-subuh harus kembali. Ya sudah,” katanya pasrah. (Sidik Purwoko)

    Editor: Sidik Purwoko

    Baca Juga :   VIRAL! Kenakan Tarif Parkir Rp60 Ribu, 4 Jukir di Tanah Abang Diciduk, Mengejutkan Segini Penghasilan Sehari

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI