Menit ke-27, tekanan Malaysia juga menghasilkan sepak pojok. Namun, kesempatan ini berhasil dimentahkan para pemain Indonesia.
Beberapa saat kemudian, Malaysia kembali berhasil mengirim ke depan gawang. Namun, bola lebih dahulu disundul Kadek Arel untuk mengamankan gawang Indonesia.
Kesulitan menembus pertahanan Indonesia, pemain Malaysia Muhammad Shafizan mencoba peruntungannya dengan melepaskan tendangan jarak jauh.
Namun, tendangan pemain bernomor punggung 5 ini melenceng dari sasaran.
Menit ke-36, Indonesia mendapat peluang lewat lemparan ke dalam yang dilakukan Mufli.
Lemparannya berhasil membuat peluang di muka gawang dan disundul Raven.
Namun, sundulannya belum menembus jala gawang Malaysia. Skor imbang tanpa gol bertahan hingga babak pertama usai.
Susunan pemain:
Indonesia:
Ikram Algiffari; Kadek Arel Priyatna, Muhammad Alfharezzi Buffon, Dony Tri Pamungkas. Muhammad Mufli Hidayat, Muhammad Iqbal Gwijangge; Figo Dennis, Muhammad Kafiatur Rizky, Welber Jardim; Arkhan Kaka, Jens Raven
Malaysia:
Muhammas Haziq Aiman: Mohammad Rizwan bin Rosli, Muhammad Shafizan; Danis Hakimi, Muhammad bin Abu Khalil, Izzat Muhammad Shahir, Mohammad Haykal Danish, Pavithran Gunalan, Muhammad Naim, Muhammad Zachary, Ariff Saffwan. (berbagai sumber)
Editor: Erna Djedi
Berita ini telah tayang di beritasatu.com dengan judul Semifinal Piala AFF U-19: Indonesia vs Malaysia Masih Imbang pada Babak 1