Angkutan Umum Gratis di Banjarbaru Akan Dimulai Oktober Nanti

    WARTABANJAR.COM – Wali Kota Banjarbaru Aditya Mufti Ariffin mengumumkan akan ada angkutan umum gratis di Kota Banjarbaru pada Oktober nanti.

    Program ini bisa dinikmati oleh seluruh lapisan masyarakat. Mulai pekerja, ibu rumah tangga, hingga siswa sekolah.

    ā€œKemudian Insyallah di Bulan Oktober akan diluncurkan angkutan umum gratis di jalan-jalan Banjarbaru, jadi pian-pian bisa berangkat kerja, pergi ke pasar, atau anak-anak bisa berangkat sekolah dengan nyaman dan aman.ā€ jelasnya.

    Baca Juga

    Satres Narkoba Polres HST Bakar Tanaman KecubungĀ 

    Aditya berharap masyarakat Banjarbaru perlahan akan berpindah dari kendaraan pribadi ke angkutan umum, sehingga kemacetan bisa berkurang di kota Idaman ini.

    Hal ini terungkap di Dialog Audiensi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarbaru kembali digelar kali ini di RT 007 RW 003 Kelurahan Guntung Payung pada Senin (15/07/24).

    Aditya menyampaikan beberapa capaian Pemkot Banjarbaru, salah satunya terkait infrastruktur di Kelurahan Guntung Payung.

    Seperti pembangunan drainase, pada tahun 2023 kemarin telah dibangun drainase sepanjang 1.538,02m yang kemudian di tahun 2024 ini kembali ditambah sepanjang 1.171,35m dengan total 2.709,37m.

    Kemudian pemasangan Penerangan Jalan Umum(PJU) di Guntung Payung yang sudah terpasang 273 titik sejak tahun 2021 yang lalu.(MCBJB)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Bapemperda Kalsel Soroti Perda Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI