Euro 2024: Jalannya Laga, Spanyol Membalikkan Keadaan Bekap Prancis 2-1 Hingga Lolos ke Final

    Memasuki awal babak kedua, Prancis belum melakukan pergantian pemain meski tertinggal.

    Kiper Prancis Mike Maignan harus keluar dari sarangnya menyusul serangan yang dilakukan Spanyol pada awal babak setelah jeda ini.

    Prancis membuat peluang saat pertandingan memasuki menit ke-52. Ousmane Dembele melepaskan tendangan dari sisi kanan, tetapi bisa ditangkap dengan baik oleh Unai Simon.

    Tim asuhan Didier Deschamps ini kembali membuat peluang beberapa saat kemudian. Umpan sepak pojok Ousmane Dembele berhasil disundul Aurelien Tchouaméni. Namun, tandukan pemain Real Madrid ini tepat dalam genggaman Unai Simon.

    Serangan Prancis kembali menghasilkan gol pada menit ke-56. Kylian Mbappe berhasil melepaskan tendangan dari sisi kiri, tetapi tepat mengarah ke pelukan kiper yang membela Athletic Bilbao itu.

    Spanyol melakukan pergantian pertama dengan memasukkan Daniel Vivian untuk menggantikan bek berusia 38 tahun Jesus Navas saat pertandingan memasuki menit ke-58.

    Prancis kembali mendapat peluang pada menit ke-60. Memanfaatkan sodoran Kante, Dembele melepaskan umpan ke mulut gawang. Bola mengenai tangan kiri Unai Simon sehingga Mbappe kesulitan memanfaatkannya,

    Menit ke-62, Prancis melakukan tiga pergantian sekaligus. Deschamps memasukkan Eduardo Camavinga, Antoine Griezmann, dan Bradley Barcola yang masing-masing menggantikan Adrien Rabiot, N’Golo Kante, dan Randal Kolo Muani.

    Prancis kembali membuat peluang pada menit ke-75. Antoine Griezman berhasil melepaskan umpan untuk Ousmane Dembela. Bola disambut pemain PSG ini kemudian mengenai Camavinga.

    Baca Juga :   Kondisi De Bruyne Belum Menentu, Fans Khawatir Saat Man City Menjamu Arsenal

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI