Dua Pemancing Terpeleset Saat Seberangi Sungai Opak, Seorang Pemuda Hanyut

     

    WARTABANJAR.COM, YOGYAKARTA – Nasib naas menimpa dua pemuda asal Bantul, Yogyakarta yang sedang memancing di sekitar muara Sungai Opak, Yogyakarta tepatnya di Dusun Baros. Desa Tirtohargo, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul, DI Yogyakarta, Rabu 10 Juli 2024 sore sekitar pukul 15.00 WIB.

    Dua pemancing yang berusaha menyeberangi sungai untuk mencari spot mancing di seberang sungai justru terpeleset, dan terbawa arus. Satu orang terselamatkan, sedangkan satu orang dinyatakan masih hilang terbawa arus.

    Baca juga:Korban Tenggelam di Sungai Barito Akhirnya Ditemukan

    Tim Basarnas Yogyakarta hingga petang ini masih melakukan pencarian.
    Kepala Kantor Basarnas Yogyakarta Kamal Riswandi, S.E, Rabu petang mengatakan petugas dari Kantor Basarnas Yogyakarta menerima laporan dua orang hanyut di sungai.

    Beruntung satu orang yang sempat berusaha menolong rekannya, Asnanda S (32 tahun) akhirnya terselamatkan berkat pertolongan warga yang mendengar suara teriakan minta tolong.

    Namun satu orang atas nama Muhhamad Sangidun (33th) belum ditemukan dan masih dilakukan pencarian oleh tim SAR.

    “Petugas siaga kami menerima laporan telah terjadi konidisi membahayakan manusia 2 orang pemancing hanyut di muara Sungai Opak,” katanya.

    Kronologi yang berhasil dihimpun, diketahui korban bersama tiga temannya datang di Sungai Opak silayah Baros, Bantul pada pukul 15.00 WIB.

    Keempat orang tersebut langsung mengeluarkan perlengkapan mancing di daerah muara Sungai Opak tersebut.

    Dua orang berniat menyeberang sungai, namun ketika menyeberang itu Sangidun terpeleset dan terbawa arus sungai,

    Baca Juga :   Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI