Dandim 1006/Banjar Juarai Kejuaraan Menembak Kapolda Kalsel Cup 2024

    WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1006/Banjar, Letkolkav Zulkifer Sembiring meraih juara pertama menembak pistol di Kejuaraan Menembak Kapolda Kalsel Cup 2024. Kejuaraan itu sendiri merupakan salah satu Rangkaian Hari Bhayangkara ke-78 tahun ini.

    Sebagai seorang prajurit, Letkolkav Zulkifer Sembiring mengatakan, kemampuan menembak merupakan kemampuan dasar yang harus dimiliki seorang prajurit TNI.

    “Sehingga menembak ini perlu terus kita asah dengan latihan-latihan,” ujarnya kepada Wartabanjar.com, Kamis (20/06/2024) malam.

    Baca juga: PLN Masuk 10 Besar Perusahaan Terbaik Asia Tenggara Versi Fortune

    Baginya, prestasi yang didapat hari ini merupakan hasil dari pembinaan latihan yang baik dan terukur selama ini. Ia juga bersyukur kepada Allah SWT berkat prestasi di ajang menembak ini.

    “Saya juga sangat bersyukur kepada Allah yang sudah memberikan saya karunia dan jalan sehingga saya bisa menjadi juara satu,” katanya lagi.

    Dandim pun berharap, lomba atau event menembak bisa diperbanyak agar bisa melihat dan menjaring potensi atlet tembak dari TNI dan Polri.

    Baca juga: Kurangi Kemacetan di Kota Medan, PUPR Percepat Pembangunan Underpass Gatot Subroto

    “Di samping itu, kegiatan ini juga bisa kita jadikan ajang silaturahmi antar TNI dam Polri,” ujar Letkolkav Zulkifer Sembiring.

    Kejuaraan menembak Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan, Kapolda Cup Tahun 2024 ini dibuka langsung oleh Kapolda Kalsel, Irjen Pol Winarto. Rangkaian Hari Bhayangkara ke-78 ini digelar di Lapangan Tembak Teratai, Satbrimob Polda Kalsel pada Kamis, 26 Juni 2024.

    Baca Juga :   Dengan Pengawalan Ketat, Distribusi Logistik Pilkada 2024 di Balangan Dimulai, Ini Harapan KPU!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI