Gubernur Kalsel Raih Penghargaan dari Presiden Jokowi di TPID Award 2024

    WARTABANJAR.COM – Gubernur Kalimantan Selatan (Kalsel), H Sahbirin Noor mendapat penghargaan terbaik 1 dari Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) atas kerja bersama Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) pada TPID Award 2024, di Istana Negara Jakarta, Jumat (14/6/2024).

    Penghargaan diberikan atas atensi melalui regulasi terukur di Kalsel, baik tingkat provinsi maupun kabupaten dan kota, Kalsel meraih predikat berkinerja terbaik 1 untuk skala Regional Kalimantan.

    TPID Award 2024 yang diterima gubernur tahun ini adalah kali kedua secara berturut-turut dari Tahun 2023 lalu, keberhasilan ini tentu tidak lepas dari dukungan stakeholder seperti Bank Indonesia, BPS, Bupati/ Wali Kota, dunia usaha, pedagang, TNI/ POLRI dan segenap komponen masyarakat.

    Baca Juga

    Diduga ODGJ Mengamuk Bawa Parang di Pasar Mabuun Tabalong 

    “Saya ucapkan selamat dan sukses kepada para gubernur, bupati dan wali kota, serta stakeholder terkait atas kerja keras bersama menjaga pertumbuhan ekonomi nasional dan juga mampu mengendalikan inflasi,” ucap Presiden Jokowi.

    Dukungan Biro Perekonomian Setda Provinsi Kalsel, jadi salah satu faktor yang berkinerja positif terus berinovasi bergerak gesit turut mengawal perekonomian daerah.

    Di bawah kepemimpinan Plt Karo Perekonomian Hj Raudatul Jannah, yang juga istri gubernur bekerja sama dengan tim pengendali inflasi Pusat, Provinsi, Kota dan TPID Kabupaten terbukti dan stakeholder mampu mengendalikan fluktuasi inflasi di tingkat daerah.

    Jokowi mengingatkan agar semua tetap waspada meski inflasi saat ini dalam kondisi sangat baik, jika melihat 10 tahun lalu ujarnya, inflasi masih berada di angka 9,6 persen dan sekarang ada di 2,84 persen.

    Baca Juga :   Di Electricity Connect 2024, PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI