WARTABANJAR.COM, JAKARTA- Melengkapi jajaran skutiknya, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akhirnya resmi menghadirkan varian terbaru All New Yamaha NMax, Rabu (12/6/2024) bernama Yamaha NMax Turbo.
Sesuai namanya, skutik ini berbadan bongsor.
NMax Turbo dijadikan andalan pabrikan asal Jepang ini, dilengkapi desain tampilan baru serta fitur-fitur tambahan terkini.
Sejak kali terakhir diperbarui pada 2019 silam, Yamaha melakukan perubahan besar-besaran terhadap NMax dari generasi sebelumnya.
President Director & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM), Dyonisius Beti dalam rilisnya, Kamis (13/6/2024) mengatakan bahwa peluncuran ini NMax terbaru ini pertama di dunia.
“DNA Yamaha itu kencang, akhirnya keluar tagline ‘Yang lain pasti ketinggalan.’ Jadi, Yamaha 50 tahun kemudian menciptakan produk yang baik filosofinya Kando. Jadi konsumen benar-benar terpukau, ” ujar pria yang akrab disapa Dyon ini di Jakarta saat peluncuran.
Ia menegaskan ini pertama dilakukan di dunia dan Indonesia.
Pihaknya berharap skutik ini bakal sukses hingga bisa diekspor ke luar negeri.
Skutik ini memiliki desain yang makin sporty, muka yang lebih tajam seperti halnya Yamaha Xmax, 2 lampu LED Projector serta lampu belakangnya kini sudah full LED.
Kemudian pada lampu belakang kini lebih pipih dan menggaris, disusul oleh panel instrumen makin variatif dan pengendara bisa mendapat banyak berbagai informasi, mulai dari notifikasi pesan, telepon hingga musik lewat fitur Y-Connect.