WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Kim Young Dae dikabarkan bakal membintangi drama baru bersama Kim Yoo Jung.
OSEN, Rabu (5/6/2024) melaporkan bahwa Kim Young Dae telah di-casting sebagai pemeran utama prianya bernama Yoon Joon Seo dalam drama mendatang, Dear X.
Dear X, melansir Soompi adalah judul sementara drama tersebut.
Menanggapi laporan tersebut, agensi Kim Young Dae, Outer Universe mengatakan Dear X adalah salah satu proyek yang sedang ditinjau oleh Kim Young Dae.
Kemarin, Selasa (4/6/2024), Kim Yoo Jung dikabarkan juga sedang didiskusikan untuk posisi pemeran utama wanitanya.
Berdasarkan webtoon, Dear X berkisah tentang seorang aktris terkenal, Baek Ah Jin yang mencapai kesuksesan dengan memanfaatkan orang lain sehingga mengalami kejatuhan.
BACA JUGA: Hizbullah Siap Ladeni Perang Habis-habisan Israel
Selain menggambarkan dua wajah Baek Ah Jin itu, drama romantis ini menggambarkan kisah cintanya dengan pria yang selalu mendampinginya.
Kim Yoo Jung dilaporkan telah ditawari peran Baek Ah Jin, karakter cantik yang mencolok dengan gangguan kepribadian antisosial yang mengungkapkan sisi setan ketika berhadapan dengan orang-orang yang berpacaran dengannya.
Sutradara produksi (PD), Lee Eung Bok yang sebelumnya dikenal lewat karya-karyanya seperti Dream High, School 2013, Descendants of the Sun, Guardian: The Lonely and Great God dan banyak lagi sedang meninjau proyek tersebut.
Skenario ditangani oleh Choi Ja Won bertanggung jawab membuat naskahnya. (yayu)
Editor: Yayu