WARTABANJAR.COM – Saat Ramadhan, beredar video berdurasi 3 menit 45
detik yang memperlihatkan seorang laki-laki memegang makanan nata de coco, Senin (18/3).
Ia mengatakan bahwa nata de coco berbahaya karena mengandung plastik. Kabar tersebut dipastikan itu hoaks.
Dilansir dari laman resmi BPOM, pom.go.id, dijelaskan bahwa nata de coco terbentuk dari jutaan benang serat tipis atau selulosa yang sering juga disebut sebagai dietary fiber atau serat pangan.
Jika ditekan, maka cairan dalam nata de coco akan keluar dan yang tertinggal adalah benang-benang serat yang menyerupai lembaran tipis.
Lembaran tipis inilah yang diisukan atau disebut-sebut menyerupai lembaran plastik. (humas)
Baca Juga
4 WIlayah Kalsel Waspada Banjir Rob Hingga 2,7 Meter
Editor Restu