Daftar Nama Caleg DPR RI dan DPD RI Dapil Kalsel Lolos ke Senayan

WARTABANJAR.COM – Sejumlah nama calon legislatif (caleg) daerah pemilihan Kalimantan Selatan (Kalsel) untuk DPR RI dan DPD RI dipastikan melenggang ke Senayan, Minggu (10/3).

Nama-nama familiar kembali menduduki anggota DPR RI dan DPD RI. Seperti Hasnuryadi Sulaiman HB, Habib Aboe Bakar Al Habsyi, Gusti Farid Hasan Aman.

Tak ketinggalan putera Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor, Sandi Fitrian Noor juga memastikan diri lolos ke Senayan.

Baca Juga : 7 Wilayah Kalsel Bakal Diguyur Hujan dari Pagi Hingga Siang Hari ini

Berikut daftar nama caleg DPR RI dari dua Dapil di Kalsel yang melenggang ke Senayan:

Dapil Kalsel 1
Bambang Heri Purnama (Golkar)
M Rifqinizamy Karsayuda (Nasdem)
Sandi Fitrian Noor (Golkar)
Habib Aboe Bakar Al Habsyi (PKS)
M Rofigi (Gerindra)
Pangeran Khairul Saleh (PAN)

Dapil Kalsel 2
Endang Agustina (PAN)
Mariana (Gerindra)
Rahmat Trianto (Nasdem)
Hasnuryadi Sulaiman (Golkar)
Sudian Noor (PAN)

DPD RI
Habib Zakaria Bahasyim
H Gusti Farid Hasan Aman
Muhammad Hidayattollah
Habib Hamid Abdullah

Sebelumnya Ketua KPU Kalsel, Andi Tenri Sompa dalam sambutannya menyebutkan jika pelaksanaan rekapitulasi ini merupakan amanah Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum, pada pasal 15 huruf f yang menyebutkan, tugas KPU Provinsi merekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu anggota DPR dan anggota DPD serta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden di provinsi yang bersangkutan dan mengumumkannya berdasarkan berita acara hasil rekapitulasi penghitungan suara di KPU Kabupaten/Kota.

Baca Juga :   Jadwal Haul ke-6 Abah Guru Zuhdi, Persiapan 60 Persen

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca