Peringatan Dini Banjir Rob Hingga 9 Maret di Banjarmasin Batola Tanah Laut

    WARTABANJAR.COM – Peringatan dini banjir rob dikeluarkan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk wilayah pesisir Kalimantan Selatan (Kalsel).

    Peringatan dini berlaku sejak 4 Maret lalu hingga 9 Maret 2024.

    Banjir rob diakibatkan adanya aktivitas pasang air laut yang dapat mempengaruhi dinamika pesisir di wilayah Kalsel.

    Masyarakat pesisir pantai diimbau agar dapat mengantisipasi dampak pasang maksimum air laut.

    Pasang maksimum berpotensi terjadi di wilayah Perairan Muara Sungai Barito pada pukul 15.00 – 19.00 WITA dengan ketinggian maksimum mencapai 2.6 meter.

    Adapun wilayah berpotensi terdampak:
    Pesisir perairan Barito Kuala, Banjar, Banjarmasin, dan Tanah Laut.

    Hal ini berdampak pada terganggunya aktivitas keseharian masyarakat dan transportasi di sekitar pelabuhan dan pesisir, seperti kegiatan bongkar muat di pelabuhan, aktivitas di pemukiman pesisir, serta perikanan darat.(atoe)

    Baca Juga

    Elon Musk Meledek Instagram dan Facebook yang Down

    Editor Restu

     

    Baca Juga :   DPR Dukung Pemilu dan Pilkada Digelar Terpisah, Ini Pertimbangannya

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI