Israel-Hamas Bakal Gencatan Senjata Selama 4 Hari, Ini Syarat-syaratnya

    WARTABANJAR.COM, TEL AVIV – Kabinet Israel, pada Selasa (21/11), menyetujui gencatan senjata di Jalur Gaza selama 4 hari.

    Namun, PM Israel Benjamin Netanyahu menegaskan bahwa gencatan senjata itu bukan berarti perang berakhir.

    Perang, kata dia, akan berlanjut setelah gencatan selesai, sampai Hamas hancur, seluruh sandera bebas, dan tak ada seorang pun di Gaza yang bisa ancam Israel.

    Adapun gencatan senjata terdiri dari dua tahap.

    Baca juga: l,/2 Hari Usai Suhartoyo Dilantik sebagai Ketua MK, Ternyata Anwar Usman Ajukan Keberatan

    Tahap pertama, Hamas diharapkan membebaskan sekitar 50 wanita dan anak-anak Israel yang disandera.

    Sebaliknya, Israel diharapkan membebaskan sekitar 150 tahanan Palestina, sebagian anak-anak dan wanita.

    Tahap kedua, Hamas diperbolehkan membebaskan puluhan anak-anak, wanita, dan lansia sebagai imbalan bagi Israel untuk memperpanjang durasi gencatan selama beberapa hari.

    Selain pembebasan sandera, sekitar 300 truk bantuan kemanusiaan per harinya juga diizinkan masuk ke Gaza melalui Mesir. (berbagai sumber)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Tanggapan Bidang Hukum Polda Jabar Usai Diperintah Hakim Hentikan Kasus Pegi Setiawan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI