Ratusan Rumah Jadi Korban Puting Beliung di Kabupaten Banjar, BPBD: Pendataan Masih Berlangsung

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Bencana angin puting beliung melanda beberapa kecamatan di wilayah Kabupaten Banjar. Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Banjar segera mendata jumlah rumah hingga jiwa yang terdampak bencana puting beliung.

    Kalak BPBD Banjar Warsita menyebutkan ada ratusan rumah dan jiwa yang terdampak akibat bencana puting beliung.

    “Sejauh ini yang kami data ada empat kecamatan yang mengalami musibah tersebut, terbanyak di kecamatan Sungai Tabuk,” ujar Warsita kepada wartabanjar.com Selasa (17/10) sore.

    Di Sungai Tabuk terdapat 121 rumah dan 135 KK 415 jiwa yang terdampak angin puting beliung. Disusul dengan wilayah Tatah Makmur terdapat 29 rumah dan 29 KK 90 jiwa terdampak.

    Baca juga: Lebih Seribu Personel Gabungan Kabupaten Banjar Siap Disebar Amankan Pemilu 2024

    Sementara itu di Kertak Hanyar ada 52 rumah dan 58 jiwa terdampak serta di Gambut ada 16 rumah dan 47 jiwa terdampak.

    “Total keseluruhan ada 218 rumah dan 610 jiwa terdampak,” jelas Warsita.

    Hingga saat ini, pendataan pun masih dilakukan oleh BPBD Banjar sebelum memberikan bantuan kepada para korban terdampak. Perlu diketahui bencana puting beliung terjadi pada Senin (16/10) sore lalu disertai dengan hujan deras. (nurul octaviani)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   300 Paket Sembako Dibagikan Gubernur Kalsel di Desa Gandaria

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI