Amalan Arba Musta’mir atau Rebo Wekasan Selain Membaca Yasin dan Doa Nabi Yunus

    WARTABANJAR.COM – Hari ini, 13 September 2023 merupakan Rabu terakhir di bulan Safar atau masyarakat biasa menyebut dengan Arba Musta’mir dan di Pulau Jawa menyebutnya Rebo Wekasan.

    Arba Musta’mir atau Rebo Wekasan dianggap memiliki makna tersendiri bagi umat Islam, karena dipercayai merupakan saat turunnya ribuan bala.

    Menurut Syech Kamil Fariduddin as-Syukarjanji dalam kitab Al-Jawahir al-Khoms, Allah SWT menurunkan 320.000 bala bencana ke bumi pada Rabu terakhir bulan Safar atau Arba Mustamir atau Rebo Wekasan setiap tahunnya.

    Umat muslim dianjurkan untuk mengerjakan amalan agar terhindar dari segala macam bala.

    Baca Juga

    Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Piala Asia Usai Taklukkan Turkmenistan

    Ada beberapa bacaan doa yang dianjurkan saat menjalani hari Arba Mustamir, yaitu:

    1. Membaca surat Yasin
    2. Membaca tasbih
    3. Membaca doa Nabi Yunus, sebagai berikut:
      لَا إِلَٰهَ إِلَّا أَنْتَ سُبْحَانَكَ إِنِّي كُنْتُ مِنَ الظَّالِمِينَ
      Lailaha illa annta subhanaka inni kuntu minadhdhalimin

    Artinya: “Tidak ada Tuhan selain Engkau. Maha Suci Engkau, sesungguhnya aku adalah termasuk orang-orang yang zalim.”

    Selain itu, ada beberapa tradisi umat Muslim di Indonesia dalam menyambut Arba Mustamir.

    Salah satunya adalah kepercayaan masyarakat Banjar yang akan menyisakan makanan dan minuman, agar terhindar dari racun yang dibuang melalui media makanan.

    Umat muslim juga dianjurkan sholat sunnah hajat atau sunnah mutlak.

    Niat shalat sunnah hajat atau sunnah mutlak dua rakaat dengan niat :

    Ushallî sunnatan rak’ataini lillâhi ta’âla.

    “Saya niat shalat sunnah dua rakaat karena Allah ta’ala.”

    Setelah membaca al-Fatihah, baca Surat Al-Kautsar 17 kali, Al-Ikhlas 5 kali, Al-Falaq dan An-Nas sekali setiap rakaat.

    Lakukan shalat sebagaimana biasanya dua rakaat.
    Setelah salam, membaca doa.

    Baca Juga :   TikTok Terancam Diblokir di AS: Ancaman Serius atau Peluang Baru?

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI