Warga Binaan Lapas Narkotika Karang Intan Sabet Juara Lomba Ikan Koi Kabupaten Banjar

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Pembinaan kemandirian perikanan di Lapas Narkotika Karang Intan membuahkan hasil.

    Ikan koi program pembinaan kemandirian warga binaan Karang Intan meriah juara pada event 1st Kabupaten Banjar Young Koi Show 2023 yang digelar oleh para pecinta ikan Koi yang tergabung dalam Kabupaten Banjar Koi Club.

    “Kegiatan kemarin berlangsung di Gedung Serbaguna Desa Indrasari Martapura, dari tanggal 11 hingga 13 Agustus,” ujar Kalapas Narkotika Karang Intan, Wahyu Susetyo.

    Beberapa ikan Koi program kemandirian Warga Binaan diikutsertakan dalam 1st Kabupaten Banjar Young Koi Show 2023. Ada berbagai kategori dipertandingan pada gelaran tersebut.

    “Ada dua kategori milik kita yang menjadi juara pertama dan kedua,” sambungnya.

    Baca juga: Rumah Ketua RW di Kelayan Dalam Amblas ke Sungai

    Dua kategori Koi tersebut varietas Kawari Mujimono ukuran 55 cm yang meraih juara pertama dan varietas Shusui ukuran 40 cm raih juara kedua.

    “Dengan juara yang kita dapat saya berharap pembinaan kemandirian perikanan di Lapas Narkotika Karang Intan bisa semakin berkembang sebagai bekal mereka kembali ke masyarakat nanti,” ujar Wahyu Susetyo.

    Sementara itu, ketua panitia penyelenggara 1st Kabupaten Banjar Young Koi Show 2023 Janson mengatakan, kontes ini bertujuan sebagai ajang silaturahmi.

    “Kontes ini sebagai ajang silaturahmi sekaligus mengenalkan hobi ikan Koi kepada para penghobi maupun masyarakat luas. Selain itu, event ini juga menunjukkan bahwa di Kalimantan Selatan khususnya Kabupaten Banjar memiliki ikan koi yang berkualitas,” tutup Janson. (nurul octaviani)

    Baca Juga :   Kadinkes Kota Banjarmasin Apresiasi Penilaian Germas Kalsel di Puskesmas Sei Bilu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI