Talukkan Tim DPRD Kaksek, Futsal Jurnalis Olahraga Bergerak ke Semifinal Porwada Kalsel

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Tim futsal Jurnalis Olahraga Bergerak (JOB) berhasil melaju ke babak semifinal Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) Kalsel.

    Tim JOB meraih satu tiket empat besar setelah mengalahkan tim futsal DPRD Kalsel dengan skor 2-0, pada laga yang dihelat di Borneo Indoor Futsal, Minggu (16/7/23) siang.

    Kedua gol JOB tercipta di babak pertama, melalui sepakan bebas sang kapten Idris Jian Siddik, serta tendangan terarah Rifani yang tidak mampu dihalau penjaga gawang tim DPRD Kalsel.

    Tampil dengan materi pemain terbaiknya sejak peluit dibunyikan, tim JOB yang diarsiteki oleh kapten Peseban Banjarmasin, Denny Indra Permana, langsung mengambil inisiatif serangan. Sejumlah peluang berhasil membuat kiper DPRD Kalsel, Prayudha Aditya kerepotan.

    Sebaliknya, tim DPRD Kalsel yang dimotori oleh Ipin dan M Ali Nafi juga tak mau tinggal diam. Kolaborasi keduanya beberapa kali membuat limbung pertahanan JOB.

    Beruntung, kesigapan Syahrial di bawah mistar mampu meredam agresivitas permainan DPRD Kalsel.

    Upaya tim JOB untuk membongkar pertahanan lawan berbuah pada menit ke 6. Berawal dari penetrasi Rifani yang dijatuhkan secara ilegal oleh salah satu pemain DPRD Kalsel, sehingga wasit memberikan tendangan bebas kepada tim JOB.

    Hadiah tersebut tidak disia-siakan oleh Idris yang dipercaya sebagai algojo.

    Dengan tenang, wartawan Radar Banjarmasin tersebut sukses menempatkan bola datar yang tidak bisa ditahan Prayudha. 1-0.

    Gol tersebut praktis memantik semangat rekan-rekan JOB yang lain.

    Baca Juga :   Perempat Final UEFA Nations League 2024: Italia vs Jerman, Belanda vs Spanyol

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI