WARTABANJAR.COM, JAKARTA- Timnas U-22 Indonesia tiba di Tanah Air, Kamis (18/5/2023) malam ini setelah berjuang memenangi medali emas di SEA Games 2023 Kamboja, Selasa (16/5/2023) lalu.
Mereka disambut meriah saat tiba di Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng malam ini.
Puluhan masyarakat menyambut kedatangan anak asuh pelatih Indra Sjafri ini dengan meriah.
Beberapa di antara penyambut tersebut adalah keluarga pemain Timnas yang sengaja datang.
Sekitar pukul 19.50 WIB, puluhan masyarakat sudah memadati pintu keluar kedatangan internasional.
Mereka terlihat antusias menyambut tim yang dipimpin pelatih Indra Sjafri tersebut.
Sementara suporter Timnas tak datang ke bandara karena mereka menyambutnya di hotel.
Sebelumnya, tepat pukul 20.45 WIB anggota Komite Eksekutif PSSI seperti Wakil Ketua Zainudin Amali bersiap di depan back drop penyambutan.
Turut hadir pula perwakilan Kemenpora, CdM, dan KOI.
Mereka ini yang mengalungkan bunga ke pemain.
Pada prosesi ini tidak tampak Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dan Wakil Ketua Umum II, Ratu Tisha Destria.
Pelatih Timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri memimpin rombongan Timnas Indonesia U-22 yang disusul oleh manajer Sumardji.
Kemudian di belakangnya ada kapten tim Rizky Ridho, diikuti striker Ramadhan Sananta.
Memeriahkan penyambutan, lagu “Champione” dikumandangkan mengiringi prosesi ini.
Wajah pemain tampak semringah dan bahagia.
Indra dengan senyum lebarnya memamerkan medali emas yang didapat kepada masyarakat yang datang. (berbagai sumber)