Lazis Assalam Fil Alamin Gelar Operasi Katarak di RSUD dr H Andi Abdurrahman di Tanah Bumbu, Sediakan Ratusan Kuota

    WARTABANJAR.COM, BATULICIN – Animo warga Tanah Bumbu Kalimantan Selatan untuk menjalani operasi katarak gratis sangat tinggi. Lazis Assalam Fil Alamin menggelar kegiatan bakti sosial operasi katarak gratis di RSUD dr H Andi Abdurrahman Noor Jalan HM Amin Km 10 RT 03 Desa Sepunggur Kecamatan Kusan Tengah Tanah Bumbu.

    Kegiatan operasi katarak itu digelar mulai Kamis (18/5/2023) dan rencananya sampai 21 Mei 2023.

    Ketua Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan, H Sudian Noor mengatakan, kegiatan bakti sosial operasi katarak ini bekerjasama dengan RSUD dr H Andi Abdurrahman Noor.

    Baca Juga : BREAKING NEWS: Seorang Perempuan Diduga Tenggelam di Sungai Martapura Dekat Jembatan RK Ilir

    “Kami siapkan kuotanya 120 warga Tanah Bumbu,” kata H Sudian Noor, Kamis (18/5/2023).

    Dia mengatakan, jumlah pasien yang datang ada 56 orang, yang sudah menjalani operasi ada 63 orang dari sebelumnya terdaftar hingga Kamis hanya 56 orang.

    “Bakti sosial operasi katarak ini merupakan program kesehatan Lazis Assalam Fil Alamin, semoga bermanfaat dan mereka setelah menjalani operasi bisa sembuh,” ujarnya. (has)

    Baca Juga : Lazis Assalam Fil Alamin Kalsel Biayai Pemasangan Listrik di Tanah Bumbu

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Trabas Hebat Goa Lowo Bareng H Rusli-Syairi Diikuti Ratusan Rider dari 3 Provinsi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI