Lazis ASFA Bagikan Alquran Kepada Ratusan Anak di 3 Desa Tanah Bumbu, Cocok Bagi Pemula Menghafal Metode One Day One Color

    WARTABANJAR.COM, BATULICINLazis Assalam Fil Alamin (ASFA) Kalimantan Selatan membagikan 200 Alquran kepada anak-anak di tiga desa Kecamatan Batulicin Tanah Bumbu. Tiga Desa itu yakni Desa Sukamaju, Maju Makmur dan Maju Bersama.

    Ketua Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan, H Sudian Noor langsung menyerahkan ratusan Alquran itu kepada satu persatu anak di tiga desa tersebut, Rabu (10/5/2023) sore.

    Anak-anak yang mendapatkan Alquran itu pun senang, terlebih Alquran Alhufaz.

    Alquran dengan metode mudah menghafal, lima waktu dalam satu hari. Alquran ini langsung didatangkan ke Batulicin Tanah Bumbu, cocok bagi pemula bisa menerapkan metode one day one color.

    H Sudian Noor mengatakan, tujuan pembagian Alquran ini adalah menumbuhkan kecintaan anak-anak kepada Alquran. Terlebih Tanah Bumbu mulai dikenal sebagai Serambi Madinah, maka SDM nya pun berkarakter qurani.

    Alquran sebagai panutan, cahaya dan petunjuk serta rahmat.

    “Semoga kita mendapat karunia untuk bisa membaca Alquran disetiap waktu,” kata H Sudian Noor.

    Berikut foto-foto pembagian Alquran di Tanah Bumbu Kalimantan Selatan.

    Ketua Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan, H Sudian Noor membagikan ratusan Alquran kepada anak-anak di Kecamatan Batulicin Tanah Bumbu, Rabu (10/5/2023). (wartabanjar.com-istimewa)
    Ketua Lazis Assalam Fil Alamin Kalimantan Selatan, H Sudian Noor membagikan ratusan Alquran kepada anak-anak di Kecamatan Batulicin Tanah Bumbu, Rabu (10/5/2023). (wartabanjar.com-istimewa

    Baca Juga : Ciri-ciri Mayat Ditemukan Mengapung di Sungai Barito Kawasan Mantuil

    Lazis Assalam merupakan lembaga Amil Zakat skala nasional, sudah mengantongi izin dari Kementerian Agama RI. Lazis Assalam sudah bisa menyalurkan sedekah dan zakat dari para muzakki. Pembina sekaligus Ketua Yayasan Lazis Assalam Fil Alamin, Komjen Pol (Purn) DR (HC) H Syafruddin Kambo, Ustaz Das’ad Latif sebagai Ketua Lazis Assalam Fil Alamin. (has)

    Baca Juga :   BREAKING NEWS: Kecelakaan Lalu Lintas di Depan Novotel Banjarbaru, 1 Korban Parah

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI