Haul ke 3 Guru Zuhdi, Nasehat K.H. Ahmad Zuhdiannoor ini Perlu Diingat dan Direnungi

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN- Malam ini, Kamis (30/3/2023) adalah acara haul ke 3 Guru Zuhdi atau K.H. Ahmad Zuhdiannoor di Masjid Jami Banjarmasin.

    Banyak jemaah memadati masjid tua tersebut guna mengikuti haul ke 3 Guru Zuhdi.

    Memperingati haul ke 3 Guru Zuhdi, semasa hidupnya ulama kondang asal Kalimantan Selatan ini pernah mengucapkan sebuah kalimat nasehat dalam ceramahnya yang bisa dijadikan bahan renungan.

    Nasehat itu pernah diunggah di media sosial Nahdlatul Ulama (NU) pada 27 Desember 2022 silam.

    Berikut ini nasehatnya:

    Jika hidup hanya untuk mencari pujian makhluk, maka kita tidak akan pernah mendapatkannya. Tetapi jika hidup untuk mencari ridha Allah, maka itulah tujuan yang sebenar-benarnya.” (K.H. Ahmad Zuhdiannor atau Guru Zuhdi)

    Nasehat Guru Zuhdi yang diunggah di media sosial Nahdlatul Ulama (NU) pusat pada 27 Desember 2022. Foto: NU Online

    Mengutip NU Online, K.H. Ahmad Zuhdiannoor atau yang akrab disapa Guru Zuhdi wafat di Jakarta pada Sabtu (2/5/2020) silam.

    Almarhum merupakan mustasyar atau Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Kalimantan Selatan.

    Ketua Lembaga Ta’lif Wan Nasyr (LTN) Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Banjar, Kalimantan Selatan, Muhammad Bulkini menyampaikan bahwa almarhum lahir di Alabio, Kabupaten Hulu Sungai Utara, Kalimantan Selatan pada Kamis, 10 Februari 1972 bertepatan dengan 24 Dzulhijjah 1391 Hijriyah.

    Pada mulanya, ia berguru kepada ayahnya, K.H. Muhammad bin H Jaferi al-Banjari, Pemimpin Pondok Pesantren Al Falah periode 1986-1993.

    Selain berguru pada sang ayah, terang Bulkini, ia juga sempat menimba ilmu sebentar di Pondok Pesantren Al Falah Banjarbaru, kemudian karena sering sakit-sakitan, almarhum berhenti lalu melanjutkan pelajaran pada kakeknya di Alabio, K.H. Asli.

    Baca Juga :   Video Penyergapan Pencuri Sepeda Motor di Jalan Pramuka Banjarmasin Viral

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI