Staf Ahli Menkumham Kunjungi Kalsel, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin Siap Beri Kebermanfaatan

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Dalam rangka penguatan pelaksanaan tugas dan fungsi guna mewujudkan reformasi birokrasi di Kalimantan Selatan, Plt Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, Ramdhani mengikuti pertemuan dengan Staf Ahli Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Bidang Ekonomi, Lucky Agung Binarto saat mengunjungi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan, Kamis (9/3/2023) kemarin.

    Jajaran pegawai Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin juga mengikuti kegiatan secara daring melalui aplikasi Zoom Meeting.

    Turut diikuti seluruh jajaran Kantor Wilayah mulai dari Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, JFT, JFU, serta para Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) beserta jajaran.

    Lucky Agung Binarto, Staf Ahli Menteri Hukum dan HAM Bidang Ekonomi menyampaikan pesan dari Menteri Hukum dan HAM untuk menghimbau agar seluruh jajaran dapat mewujudkan Kementerian Hukum dan HAM yang Semakin Pasti dan Berakhlak dengan berkinerja secara cepat, tepat, ikhlas dan hasilnya haruslah akuntabel.

    Lucky selaku Staf Ahli Menkumham juga menyampaikan pesan Presiden Joko Widodo agar senantiasa menciptakan birokrasi yang bukan hanya sekedar hadir ditengah masyarakat, tapi kehadirannya haruslah berdampak nyata bagi masyarakat.

    “Kehadiran kita yang memberikan kebermanfaatan, itulah yang menjadi esensi penting perwujudan reformasi birokrasi untuk menjadikan Kemenkumham memiliki birokrasi yang berkelas dunia,” terangnya.

    Selanjutnya setelah memberikan pengarahan di Kantor Wilayah, Staf Ahli Menkumham melanjutkan kunjungannya ke Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Trisakti.

    Baca Juga :   Trabas Hebat Goa Lowo Bareng H Rusli-Syairi Diikuti Ratusan Rider dari 3 Provinsi

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI