WARTABANJAR.COM, TAPIN – Temuan mayat bayi mengapung di sungai dekat Pelabuhan Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kecamatan Candi Laras Utara, Kabupaten Tapin, Kamis (2/3) sekitar pukul 09.00 WITA pagi.
Bayi berjenis kelamin laki-laki ditemukan tertelungkup mengapung di sungai.
Tampak mayat bayi berada di antara tepian sungai rawa yang dipenuhi rerumputan.
Pihak relawan bersama pihak kepolisian tampak kesulitan menjangkau lokasi temuan mayat bayi.
Mayat kemudian dievakuasi ke Puskesmas Margarasi, Tapin.(ehn)
Baca Juga
Kronologi Laka Truk Tangki vs Mobil Boks di Rantau Badauh Batola
Editor Restu