Dalam surat itu, Lucky mengakui tidak mampu dalam mengemban amanah sebagai wabup Indramayu. Surat tersebut tertanda Wabup Indramayu Lucky Hakim.
“Bersama ini Saya mengajukan permohonan pengunduran diri sebagai Wakil Bupati Indramayu periode 2021-2026 terhitung mulai tanggal ditandatanganinya surat pengunduran diri ini. Hal ini berkaitan dengan ketidakmampuan Saya mengemban amanah sebagai Wakil Bupati Indramayu,” tulisannya dalam surat paragraf pertama.
Lucky pun meminta agar pimpinan DPRD Indramayu menindaklanjuti atas permintaannya untuk mundur dari jabatannya sebagai wabup Indramayu.
“Berkenan dengan hal tersebut di atas, Saya berharap pimpinan DPRD Kabupaten Indramayu menindaklanjuti permohonan pengunduran diri dan berhenti atas permintaan sendiri ini sesuai dengan Peraturan Perundang-undangan,” tulisan surat paragraf kedua.
Dalam surat ini Lucky menutupnya dengan ucapan terima kasih dan permohonan maaf kepada masyarakat Indramayu.
“Saya ucapkan terimakasih atas kesempatan dan kepercayaan serta dukungan dari masyarakat Indramayu yang telah memilih Saya sebagai Wakil Bupati Indramayu. Di samping itu Saya memohon maaf apabila selama menjabat sebagai Wakil Bupati Indramayu terdapat banyak kekurangan dan kelemahan,” tulisnya di paragraf terakhir.
Kiprah Lucky di dunia politik mengukir sejarah sepanjang masa karena diutus langsung oleh Ketua Umum PAN, Ir Hatta Rajasa, dengan dicalonkan sebagai kandidat calon Wakil Wali Kota Bekasi 2012 dengan berpasangan dengan H. Dadang Mulyadi dengan nomor urut 3.