Cek Rekayasa Lalu Lintas di Haul Abah Guru Sekumpul di Ar Raudhah Hari ini

    WARTABANJAR.COM, MARTAPURA – Hari ini pelaksanaan Haul Syekh KH Zaini bin Abdul Ghani Al Banjari atau Abah Guru Sekumpul ke-18 digelar di kawasan Sekumpul, Martapura, Kabupaten Banjar, Minggu (29/1).

    Pantauan wartabanjar.com, Sabtu (28/1/2023) jemaah memadati kawasan sekumpul, volume kendaraan sudah mulai meningkat, Musala Ar-Raudah Sekumpul juga dipenuhi oleh para jemaah yang melaksanakan ibadah salat, Sabtu (28/01/2023) malam.

    Baca Juga

    Status Banjir Pengaron Kabupten Banjar Masih Siaga

    Terpisah, Polres Banjar merilis rekayasa lalu lintas saat Haul Abah Guru Sekumpul hari ini. Berikut poin yang harus diperhatikan pengendara:

    1. Kendaraan R2/R4 (yg bukan jamaah haul), berskala 3 atau lebih (Ró atau lebih) agar tidak
      melintas sepanjang JI. A. Yani pada hari pelaksanaan Haul.
    2. Kendaraan dari Hulu Sungai pukul 1:00 WITA dialihkan via Mataraman – Sungai Ulin hingga pukul 24:00 WITA.
    3. Kendaraan dari Banjarmasin dan Tanah Laut dialihkan via Simpang 4 Banjarbaru – Sungai
      Ulin – Mataraman hingga pukul 24:00 WITA.

    Kendaraan dari arah Banjarbaru, Tanah Laut, Banjarmasin melalui Jalan Ir. PM. Noor Sungai Ulin → belok Kkri masuk Jalan Lingkar tembus Simpang H. Duan (Danau Salak).

    Kendaraan dari Hulu Sungai melalui Jalan Lingkar Simpang H. Duan (Danau Salak) →tembus Jalan Sungai Ulin Banjarbaru.(ehn)

    Editor Restu

    Baca Juga :   Ini Dia Atlet Arung Jeram Balangan Sumbang 3 Medali untuk Kalsel di PON XXI Aceh-Sumut 2024

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI