Hiii, Potongan Jari Manusia Masih Ada Kukunya Ditemukan dalam Sayur Lodeh

    WARTABANJARA.COM, KUPANG – Peristiwa menjijikan sekaligus mengerikan dialami oleh dua orang warga Nusa Tenggara Timur (NTT), tepatnya di Kabupaten Belu.

    Kedua orang ini, tanpa sengaja menemukan potongan jari manusia yang masih ada kukunya dalam sayur lodeh yang ia beli.

    Kepolisian Resor Belu, Polda Nusa Tenggara Timur, pun langsung menyelidiki penemuan jari manusia di dalam sayur lodeh ini.

    Dua orang warga di Kabupaten Belu, NTT, membeli sayur tersebut pada Senin (12/12/2022) siang.

    “Kami sudah periksa beberapa saksi, termasuk pemilik warung yang menjual sayur lodeh tersebut,” kata Kepala Polres Belu, AKBP Yosep Krisbianto, saat dihubungi dari Kupang, Senin sore.

    Baca juga: Polres Banjar dan Kelurahan Sungai Paring Bentuk FKPM, BKPM dan Pokdarkamtibmas

    Hal ini disampaikan berkaitan kasus penemuan sepotong jari manusia disertai kuku di dalam makanan, usai membelinya di salah satu warung makan di daerah itu.

    Selain pemilik warung, kata dia, tim penyidik juga sudah memeriksa pemilik pabrik tahu.

    Namun hasilnya masih nihil karena tidak ada tahu asal muasal jari tersebut.

    Tak hanya itu polisi juga sudah memeriksa beberapa karyawan yang bekerja di warung itu, tetapi tak ditemukan luka potong di jari masing-masing.

    “Kita sudah tanya langsung ke dokter juga, dan sudah ada konfirmasi dari dokter bahwa itu benar potongan jari manusia,” ujar dia.

    Baca juga: Warga Tanbu Ditangkap di Jalan Tol Gambut Bersama Barbuk Sabu dan Mobil Sigra

    Ia mengatakan, tim penyidik dari Polres Belu akan terus berusaha untuk mengungkap jari siapa yang ditemukan di dalam makanan itu.

    Baca Juga :   Kalsel Waspada Banjir Hingga Akhir November

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI