Digaji Rp 3,2 Triliun per Tahun, Cristiano Ronaldo Tak Bisa Menolak Klub Al Nassr

    WARTABANJAR.COM – Diiming-imingi gaji Rp 3,2 triliun per tahun, megabintang Cristiano Ronaldo tak bisa menolak lamaran klub Arab Saudi, Al Nassr.

    Pemain berusia 37 tahun itu sedang mencari tim baru setelah Manchester United mengakhiri kontraknya pekan lalu sebagai respons atas wawancara kontroversialnya dengan Piers Morgan awal bulan ini.

    United geram setelah Ronaldo mengaku tidak menghormati Erik ten Hag dan menuding petinggi klub gagal memperbaiki fasilitas di tempat latihan.

    CR7, yang kontraknya tersisa tujuh bulan lagi di Old Trafford, tidak menerima bayaran dari United setelah kepergiannya.

    Saat ini, penyerang Timnas Portugal ini sepakat bergabung dengan Al Nassr, setelah menyetujui bayaran 200 juta euro atau setara Rp 3,2 triliun per tahun.

    Seperti dilansir laman Marca, Ronaldo dan Al Nassr bahkan sudah mencapai kesepakatan verbal.

    Pemain timnas Portugal itu menyetujui kontrak 2,5 tahun dengan klub yang bermarkas di Mrsool Park itu.

    Ronaldo akan mendapatkan gaji luar biasa dari Al Nassar, yakni 200 juta euro per tahun, termasuk pendapatan dari kesepakatan komersial.

    “Komitmen yang hampir ditandatangani antara Ronaldo dan Al Nassr akan berdurasi selama dua setengah musim. Jumlah operasi mencapai 200 juta euro per musim, termasuk gaji dan perjanjian komersial,” tulis Marca.

    Ronaldo sudah menolak tawaran dari klub Saudi pada awal musim ini. Kali ini penyerang 37 tahun itu tidak menolak tawaran gila dari Al Nassr setelah dipastikan berpisah dengan Manchester United.

    Baca Juga

    Viral Tamu Undangan Bubar Saat Bridemaids Bawa Bom Asap

    Baca Juga :   Siap Hadapi Filipina di ASEAN U-19 Boys Championship, Tim Garuda Terus Asah Kemampuan

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI