Petugas PLN Berjibaku Atasi Aliran Listrik Putus di Kalteng Akibat Pohon Tumbang

    WARTABANJAR.COM, PALANGKA RAYA – Hujan deras disertai angin kencang dan petir mengguyur sebagian wilayah Kalimantan Tengah menyebabkan pohon tumbang hingga menimpa tower transmisi milik PLN.

    Akibatnya, terhenti pasokan listrik pada Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kilo Volt (kV) pada Jalur Transmisi Kasongan – Parenggen – Sudan yang mengakibatkan terganggunya suplai listrik di sebagian wilayah Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (11/10) malam.

    Humas PLN Kalselteng melalui rilisinya mengungkapkan, petugas PLN sedang berjibaku mengupayakan dengan cepat penanganan gangguan sistem kelistrikan yang terjadi.

    “Secara bertahap saat ini sistem kelistrikan yang disalurkan pada SUTT 150 KV sedang dalam tahap penyesuaian sistem, selanjutnya PLN akan segera menyalurkan suplai listrik kepada pelanggan,” begitu bunyi rilis tersebut.

    Tantangan yang dihadapi petugas PLN dalam proses penormalan sangat berat karena kondisi di beberapa lokasi transmisi berkontur rawa gambut serta dalam kondisi banjir, sehingga petugas PLN terkendala melakukan penelusuran dan recovery gangguan.

    Untuk mempercepat recovery, PLN telah menerjunkan 3 Tim Pemeliharan, dan 1 Unit Tim Khusus Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB), serta berkoordinasi dengan BNPB Kalteng untuk bantuan karena akses menuju lokasi Transmisi terdampak yang harus ditempuh melalui jalur rawa sejauh 4 Kilometer (Km) dalam kondisi banjir.

    Sekaligus PLN telah menyiapkan suplai cadangan melalui Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Baamang yang terletak di Kabupaten Kotawaringin Timur, dan PLTD Kumai di Kotawaringin Barat, guna meminimalisir dampak akibat padam gangguan tersebut.

    Baca Juga :   Prancis Didesak Elemen Masyarakatnya Berani Tangkap Netanyahu

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI