WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Ketua Umum Dharma Pertiwi, Hetty Andika ,Perkasa melakukan Roadshow ke Kalimantan Selatan.
Kunjungan istri Panglima TNI, Andika Perkasa, itu bersama Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI Bapak Dr (HC) dr. Hasto Wardoyo, Sp.OG (K) dalam rangka untuk percepatan penurunan stunting di wilayah Kalimantan Selatan, Kamis (29/9/22).
Kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi TNI, BKKBN, Pemerintah Daerah dan mitra terkait dalam rangka percepatan penurunan stunting untuk mewujudkan sumber daya manusia unggul lndonesia.
Selain itu, kegiatan roadshow ini sekaligus dalam momentum Hari Kontrasepsi Sedunia Tahun 2022.
“Kita menggerakkan seluruh lapisan masyarakat kalau sehabis melahirkan maka KB pasca persalinan kita gerakkan, karena jarak yang terlalu dekat dapat menyebabkan terjadinya stunting,” ucap Hasto.
“Kita telah bekerjasama, TNI dan BKKBN, dengan melaksanakan kegiatan berupa sosialisasi pangan lestari, pemanfaatan pekarangan dan pembagian bibit tanaman,” lanjutnya.
Dia mengakui, peran TNI dalam kampanye terkait kontrasepsinya dangat besar mulai dari Pangdam, Danrem, Dandim, Para Babinsa dan juga Dharma Pertiwi semua menggerakkan akseptor-akseptornya hingga ke daerah-daerah dan termasuk ketahanan pangan.
Sementara itu, Hetty Andika Perkasa mengatakan, Kalsel merupakan provinsi ke-7 yang sudah dikunjungi. “Kalsel termasuk provinsi yang masuk dalam daftar kasus stunting tertinggi secara nasional,” ujarnya.
“Sehingga kita melaksanakan kunjungan ke daerah-daerah bersama BKKBN RI dengan melaksanakan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat sebagai salah satu upaya untuk percepatan penurunan stunting, kami juga membagikan bibit dan benih untuk ditanam, sehingga bisa dimanfaatkan untuk lahan pekarangan,” sebutnya.