Anak Perusahaan Haji Isam Serahkan Tandon Kapasitas 10 Ribu Liter, Ratusan KK di Sungai Tajur Tak Lagi Kesulitan Air Bersih

    WARTABANJAR.COM, TANAH BUMBU – Warga Kampung Sungai Tajur Desa Gunung Meranti Tanah Bumbu Kalsel kini tak lagi kesulitan mendapatkan air bersih. PT Jhonlin Baratama (JB), anak perusahaan Jhonlin Group,  melalui program corporate social responsibility (CSR)  bekerja sama dengan Kodim 1022/Tanah Bumbu menyerahkan penggunaan tandon air bersih berkapasitas 10 ribu liter kepada masyarakat setempat.

    Tandon 10 ribu liter air bersih yang dibangun sekitar 1,5 bulan di Kampung Sungai Tajur dengan biaya  Rp175 juta itu, bakal dimanfaatkan sekitar 150 kepala keluarga Desa Gunung Meranti.

    Kampung Sungai Tajur dulu merupakan bagian dari Desa Sungai 2 yang sekarang sudah pemekaran menjadi Desa Gunung Meranti, di mana mayoritas masyarakat merupakan petambak udang dan ikan.

    Warga RT 10 Kampung Sungai Tajur, H Jamaluddin mengatakan, selama hampir 30 tahun warga setempat meminum dan menggunakan air yang tidak layak.

    “Namun karena tidak punya pilihan, air tetap kami gunakan. Air tersebut kami dapatkan dari kolam-kolam terdekat. Ada juga dari sumur yang kami gali meski tidak menghasilkan air yang bersih,” katanya

    Oleh sebab itu, H Jamaluddin mewakili warga menyampaikan terima kasih atas bantuan tandon air bersih 10 ribu liter dari PT JB dan Kodim 1022/Tanah Bumbu.

    “Kami sangat bangga dan berterima kasih kepada Kodim 1022/Tanah Bumbu yang bekerja sama dengan PT Jhonlin Baratama membangun tower air untuk kami. Sebab selama ini kami tidak tahu harus ke mana lagi untuk meminta bantuan,” tambahnya.

    Baca Juga :   KPU Kalsel : Akun Medsos Kampanye Harus Nonaktif Jelang Masa Tenang

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI