Mentawai Diguncang Gempa, Warga Heran Gempa Susulan Lebih Kencang


    WARTABANJAR.COM, MENTAWAI – Gempa magnitudo 6,4 mengguncang Mentawai, Sumatera Barat pada Senin (29/8/2022) pagi.

    Gempa ini merupakan gempa susulan setelah gempa terjadi beberapa jam lalu dengan kekuatan 5,9 magnitudo.

    Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memastikan gempa dengan kedalaman 10 kilometer tersebut tidak berpotensi tsunami. Gempa terjadi pukul 10.29 WIB.

    “Mag: 6,4 Lokasi 0,99LS 98.53 BT. 161 km Barat Laut Kepulauan Mentawai,” tulis BMKG di laman Twitternya.

    Belum ada laporan kerusakan gempa, namun BMKG mengimbau warga tetap waspada terhadap potensi gempa susulan.

    Sebelumnya gempa magnitudo 5,9 mengguncang Mentawai pada pukul 05.34 WIB. Guncangan gempa bahkan terasa hingga Kota Padang dan Pasaman.

    Warga yang menyampaikan komentar di akun BMKG mengaku heran guncangan gempa susulan lebih besar.

    “Habis 5,8 trs susulannya 6,4,. Semoga baik2 saja,” tulis Handica Desta N

    “Iya lho… semalam 5,2 td pagi 5,9 sekarang 6,4. Kok malah makin gede ya…biasanya kan makin kecil gempa susulannya ya,” sahut Ade Agus. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   OTT Pejabat, Cagub Petahana Bengkulu Ikut Diperiksa KPK

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI