Info Pembelian Tiket Laga Besok Barito Putera vs Bali United di Stadion Demang Lehman

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Tim kesayangan urang Banua, PS Barito Putera akan melakoni laga kelima dengan menjamu Bali United, besok Kamis (18/8/2022).

    Laga akan dihelat di Stadion Demang Lehman Martapura kick off pukul 17.30 Wita.

    Pertandingan ini tentu saja sangat dinantikan suporter Barito Putera, BaritoMania, dan warga Kalimantan Selatan umumnya.

    Melalui laman resminya, PS Barito Putera menyampaikan informasi terkait penjualan tiket untuk laga besok.

    Disebutkan, loket penjualan PS Barito Putera vs bali united, dibuka mulai hari ini hingga besok.

    Hari ini. 17 Agustus, loket penjualan dibuka pukul 15.00 hingga 21.00 Wita.

    Kemudian pada 18 Agustus, loket penjualan tiket pada pukul 09.00 hingga 17:00 Wita atau 30 menit sebelum laga dimulai.

    Pembelian tiket bisa dilakukan di tiga lokasi, yakni di Banjarmasin, Banjarbaru dan Martapura.

    Untuk Banjarmasin tiket bisa dibeli di Toko Kopi Mae Km 5 Banjarmasin.

    Untuk Banjarbaru, di Landasan Ulin. Kantor Ps Barito Putera Jalan Ahmad Yani Km 27,3.

    Sedangkan untuk Martapura di Puncak Coffee.

    PS Barito Putera menegaskan, tidak ada penjualan tiket di stadion.

    Untuk harga tiket, kelas Ekonomi (Timur, Utara, Selatan) sebesar Rp 40 ribu, VIP 1 dan VIP 2 dibanderol Rp 125 ribu, dan VVIP dipatok Rp 200 ribu. (edj)

    Editor: Erna Djedi

    Baca Juga :   Timnas Menuju Piala Asia U-20, Dukungan PSSI Bikin Indra Sjafri Optimis

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI