WARTABANJAR.COM – Tangis Widy Vierratale akhirnya tak tertahan saat ditanya pengalaman pelecehan seksual.
Widy hanya bisa menutupi wajahnya hingga akhirnya dipeluk Cinta Laura saat ditanya perihal pelecehan seksual yang dialaminya.
“Its Ok. Take your time,” ujar Cinta Laura sembari memeluk Widy.
Hadir di podcast YouTube Deddy Corbuzier, Widy Vierra dan Cinta Laura pertanyaan perihal pelecehan seksual dilontarkan Deddy Corbuzier.
Widy mengaku dirinya mengalami trauma atas pengalaman pahit tersebut. Diketahui Widy pernah jadi korban penculikan pada 6 Juli 2011 lalu.
Insiden itu terjadi di daerah Kemang dengan melibatkan 3 orang dan sebuah mobil. Widy Vierratale ditarik paksa oleh 3 orang tersebut ke dalam mobil.
Tapi kemudian ia diturunkan kembali usai mengatakan bahwa ia adalah vokalis Vierratale dengan menunjukkan tato Vierra.
Vokalis band Vierra ini menuturkan bahwa rekan satu band di Vierratale yakni Kevin Aprilio dan Raka Cyril Damar, mengetahui hal tersebut.
“Bertahun-tahun memang hanya gue, bukan berarti teman-teman band gue Vierra tidak membantu gue ya, mereka paham, Kevin (dan) Raka paham. Cuma mereka laki-laki, dan mereka kan, apa ya, mungkin mereka reaksinya berbeda ya,” curhat Widy Vierratale.
Ia menganggap reaksi rekan satu bandnya berbeda dengan harapan Widy sebagai korban.
“Jadi mungkin walaupun reaksi mereka tidak sesuai dengan harapan kita buat para korban yang pengin banget dibantuin, dirangkul banget, segala macam. Aku cuma mau ingatin enggak semua orang bisa kayak begitu, karena yang gue alami kayak gitu,” katanya.