WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Setelah berhasil mengamankan satu pelaku, jajaran Polres Banjarbaru akhirnya berhasil meringkus lagi empat pelaku pengeroyokan di Cafe Assoka, Jalan Trikora, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
Sebelumnya pada Februari 2022 lalu korban dikeroyok di Cafe Assoka Jl.Trikora Kota Banjarbaru oleh sekelompok orang yang tidak dikenal.
Pengeroyokan itu, diduga berawal dari cekcok mulut.
Baca juga:
Seorang DPO TSK Pengeroyokan di Kafe Jalan Trikora Diamankan, Macan Barbar Buru Pelaku Lainnya
HP Seharga Rp 23,5 Juta Raib di Boks Motor Saat Parkir di Minimarket Lingkar Dalam
Kapolresta Banjarmasin Pimpin Sertijab Kasat Reskrim, Pejabat Baru Diminta Ciptakan Terobosan
Akibat pengeroyokan itu, korban mengalami luka sobek pada bagian pipi kiri dan kepala bagian belakang hingga harus mendapat perawatan di Rumah Sakit Daerah (RSD) Idaman Banjarbaru.
Kapolres Banjarbaru, AKBP Nur Khamid, melalui Kasi Humas Polres AKP Tajudin Noor menjelaskan, unit Opsnal Reksrim (Macan Barbar) Polsek Liang Anggang menindak lanjuti laporan tersebut dan melakukan penyelidikan sehingga berhasil mengamankan inisial FH di Landasan Ulin.
Baca juga:
Wanita Pencuri Dompet di Boks Motor Dibebaskan Polres Tabalong, Ini Alasannya
Kemudian, lanjut dia, Tim Macan Barbar yang dibackup Resmob Polres Kapuas melakukan pengejaran dan berhasil mengamankan dua pelaku berinisial SN dan MD yang merupakan ayah dan anak di wilayah Kapuas, Kalimantan Tengah.
Tak berhenti di situ saja Tim Macan Barbar kemudian melakukan pencarian terhadap pelaku AS dan berhasil menangkapnya di sekitar Kelurahan Guntung Manggis, Kota Banjarbaru.