Bagi-Bagi Tepung 1 Ton Gratis Produsen Tepung Tak Berkutik di Tangan Chef Devina Hermawan Sampai Trending Twitter

    WARTABANJAR.COM – Chef ternama Devina Hermawan memberikan tantangan pada produsen tepung, Bogasari usai disindir pisau mahal miliknya.

    Kejadian berawal saat Chef Devina Hermawan membagikan foto tiga pisau seharga Rp 42 juta yang kemudian dibalas akun Bogasari, produsen tepung.

    Chef Devina Hermawan menuliskan bukan memiliki iPhone seharga Rp 20 juta, tetapi pisau seharga Rp 42 juta.

    “Pisau 42 juta kayaknya bisa buat memotong kemiskinan nih ka,” balas akun Bogasari.

    Tak diam saja, Chef Devina Hermawan kemudian menantang Bogasari untuk mengatasi kemiskinan dengan menyumbang 1 ton tepung gratis.

    “Memotong kemiskinan dapat dimulai dari Bogasari menyumbang 1 ton tepung kepada para pedagang makanan di seluruh Indonesia. Berani menerima tantangan? Tolong bantuan RT-nya saudara-saudara sekalian sampai Bogasari mengabulkannya.”

    “Wah min ternyata banyak peminatnya! 10.000 RT buat 10 ton tepung ya min! @KreasiBogasari,” cuitnya lagi.

    “Wah jadi dikabulkan 10 ton nih?
    Untuk pembagian boleh langsung ke para pelaku UMKM terkait ya min. Kalau repot pengiriman atau berat di ongkir, saldo GoPay kayanya bakal diterima nih buat pelaku UMKM beli sendiri tepung Bogasarinya.”

    Awalnya pengguna Twitter yang memantau melihat Bogasari menghapus balasan cuitan pada Chef Devina Hermawan.

    Namun kemudian akun Bogasari mengumumkan pemberian satu ton tepung Bogasari untuk pemilik UMKM.

    “Hi warga twitter, kita ada 1 ton terigu bogasari. kalau ada UKM yang mau bisa DM kami alamat nya ya. Quota terbatas Terima kasih semua.”

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI