WARTABANJAR.COM, BANJARBARU – Para pejuang Qur’an metode tilawalati Nurul Falah Banjarbaru, akhirnya memiliki gedung yang megah dan representatif untuk belajar dan mengajar Al-Qur’an, yang beralamat di Jalan Kurnia Gang Rahmat Kelurahan Landasan Ulin Utara, Kecamatan Liang Anggang Kota Banjarbaru.
Gedung megah para pejuang Qur’an Nurul Falah Banjarbaru diresmikan langsung l oleh Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, H Said Abdullah, pada Jumat (28/01/2022) sore.
Dalam sambutannya Sekretaris Daerah Kota Banjarbaru, H Said Abdullah mengharapkan dengan adanya gedung ini melahirkan guru-guru pengajar Al-Qur’an atau kader pengajar Al-Qur’an yang bisa membawa manfaat di daerahnya masing-masing.
“Kita berharap dari gedung ini di sekretariat ini mudah-mudahan diciptakan guru-guru untuk mengajar Al-Qur’an disini maupun di tempat-tempat yang lainnya, jadi disini pengkaderan, dan betul-betul berminat disini, sehingga tuntas belajar baru pulang ke tempat masing-masing untuk menjadi guru pengajar Al-Qur’an di tempat masing-masing,” Katanya.
Ia menambahkan, metode yang dipakai yaitu metode Tilawatil. Metode ini sangat mudah sekali dipelajari dan dalam waktu yang singkat akan bisa membaca Al-Qur’an dengan baik dan benar.
“Kita sudah mendengar metode Iqra, metode Tilawatil, dan metode yang lain juga, dan semua metode itu bagus, dan disini dipilih metode Tilawatil. Jadi InsyaAllah ini akan diterima masyarakat, saya sebagai Sekretaris Daerah Kota sangat bangga ini adalah kontribusi Banjarbaru untuk Kalimantan Selatan,” ujarnya.