PSSI Hujan Kritik Pasca Kekalahan Telak Timnas Wanita dari Australia


    WARTABANJAR.COM, JAKARTAPSSI mendapatkan kritik karena dinilai tak maksimal dalam mempersiapkan timnas putri Indonesia untuk tampil di Piala Asia Wanita 2022.

    Timnas putri Indonesia memulai perjuangan di Piala Asia Wanita 2022 dengan melawan Australia. Hasilnya, Garuda Pertiwi kalah telak 0-18 di Mumbai Football Arena, India, Jumat (21/1/2022).

    Laga pertama Garuda Pertiwi usai 33 tahun absen di Piala Asia Wanita pun berakhir tak manis dan kini menjadi juru kunci di Grup B.

    Kekalahan tersebut juga merupakan yang terbesar bagi timnas putri Indonesia di ajang internasional.

    Sorotan pun banyak terarah kepada timnas putri Indonesia karena hasil ini, khususnya PSSI.

    Sejumlah pengamat sepak bola Tanah Air menyayangkan federasi yang dinilai tak serius dalam mengembangkan sepak bola wanita.

    Misalnya, pembinaan sepak bola putri yang tak maksimal dan liga yang tengah terhenti sehingga mempengaruhi timnas.

    Hal lainnya yang mereka sayangkan adalah persiapan timnas yang mepet untuk Piala Asia Wanita 2022.

    Pengamat sepak bola, Ronny Pangemanan, heran PSSI nekat mengirimkan timnas putri meski kompetisi tidak bergulir.

    “Kalau ada yang perlu disalahkan, federasi yang salah. Bagaimana memaksa untuk mengirim sebuah tim, tapi tidak ada kompetisi?” ujar pria yang akrab disapa Bung Ropan itu melansir Kompas.com.

    “Kuncinya kan kompetisi. Di Amerika itu maju karena kompetisi sudah dimulai dari sekolah sampai universitas, sedangkan di kita tidak ada sama sekali,” imbuhnya.

    “Adakah tim yang mengikuti Piala Asia atau Piala Dunia, tetapi kompetisi di negaranya tak ada? Ya, mungkin cuma Indonesia,” tandasnya.

    Baca Juga :   Perempat Final UEFA Nations League 2024: Italia vs Jerman, Belanda vs Spanyol

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI