Piala AFF 2020: Jadwal Pertandingan dan Tayangan Langsung, Indonesia Vs Kamboja Kamis Malam

    WARTABANJAR.COM, JAKARTA – Jadwal siaran langsung Piala AFF 2020 (2021) pada Senin (6/12) akan memaikankan Timnas Malaysia melawan Vietnam.

    Malaysia akan menghadapi Kamboja di laga perdana pada pukul 16.30 WIB.

    Pelatih tim berjuluk Harimau Malaya, Tan Cheng Ho, berjanji membuat kejutan di turnamen antarnegara ASEAN ini.

    Kamboja jadi target untuk meraih tiga poin sebagai modal lolos ke fase gugur.

    “Kami tahu akan menghadapi lawan yang tangguh tetapi kami juga memiliki target dan misi yang jelas, yakni hasil yang positif,” kata Cheng Ho di situs resmi Piala AFF.

    Meski Tan Cheng Ho mengakui Vietnam dan Thailand adalah tim favorit juara di turnamen ini, namun dirinya berharap bisa memberikan kejutan.

    Baca juga: Piala AFF 2020: Ezra Walian Ingin Persembahkan Kemenangan Saat Melawan Kamboja

    Baca juga: Liga Inggris: Man United Kokoh di Puncak Usai Bekap Crystal Palace,…

    Baca juga: PSSI Dukung PSS Sleman Laporkan Elwizan Aminuddin ke Polisi Dugaan Dokter…

    Sementara, dalam menghadapi laga Piala AFF Suzuki 2020, Timnas Kamboja memboyong para pemain muda, sekaligus sebagai persiapan SEA Games 2023 di bawah pimpinan legenda Jepang, Keisuke Honda.

    Timnas Malaysia telah mengalami peningkatan besar dalam beberapa tahun terakhir dan kami tahu mereka memiliki kekuatan dan mampu bermain di level tinggi. Tapi, kami juga telah mempersiapkan diri dengan baik dan akan menggunakan generasi dan kekuatan baru untuk mengalahkan mereka,” papar Honda.

    Laga lain yang akan dimainkan hari ini adalah antara Vietnam melawan Laos.

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI