Jenis Mobil Toyota Ini Mendominasi Penjualan dibanding Type Lainnya, Merek Sejenis

    WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Sepanjang pandemi Covid-19 di 2021, mobil Toyota Avanza tetap menjadi pilihan dibanding tipe lainnya dalam keluarga Toyota. Selain Avanza yang diminati adalah Calya, disusul  Rush dan Agya.

    Diungkapkan Customer Relation Wira Megah Banjarmasin, Adelia kepada wartabanjar.com, Kamis (18/11/2021).  Lebih  lanjut dia mengatakan, harga New Avanza mulai Rp 214 jutaan hingga Rp 300 jutaan.

    Sedangkan harga Calya mulai Rp 170 jutaan sampai Rp 189 jutaan. Toyota Rush mlai Rp 287 jutaan sampai Rp 315 jutaan. Toyota Agya mulai Rp 169 jutaan sampai Rp 190 jutaan.

    “Di Wira Toyota Banjarmasin saja, rata-rata penjualan untuk Avanza 30 unit, Calya 29 unit, Rush 19 unit dan Agya 14 unit,” katanya.

    Oleh sebab itulah, pihaknya optimistis kehadiran New Avanza dan New Veloz baru-baru ini menambah dominasi penjualan mobil di Kalsel terutama merk Toyota.

    New Avnza dan New Veloz dengan mengandalkan platform sama sekali baru yang tampak stylish, dinamis, modern, nyaman, dan canggih, selain itu juga kedua jenis tersebut juga menggunakan mesin penggerak roda depan atau Front Wheel Drive (FWD), guna lebih memanjakan para pengendaranya.

    Baca Juga :   Polsek Bintang Ara Sergap Dua Pengedar Narkoba

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI