WARTABANJAR.COM, BANJARMASIN – Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina melantik pimpinan Baznas Kota Banjarmasin periode 2021 – 2026, Senin (1/10/2021) di Masjid Agung Miftahul Ihsan Banjarmasin.
H Ibnu Sina dalam sambutannya mengatakan kepemimpinan Baznas Banjarmasin yang lalu sudah banyak meraih prestasi, semoga kepemimpinan Baznas Banjarmasin yang baru ini lebih bagus lagi.
Walikota berharap Baznas Kota Banjarmasin, tetap menjalankan program konsumtif, produktif, kesehatan dan beasiswa. Paling penting juga Baznas Banjarmasin mampu memberi modal usaha kepada warga tidak mampu.
Lima pimpinan yang dilantik, yaitu, Drs H Riduan Masykur, Drs H Nortajidi, Muhammad Amrullah ST, Helda Riani SAg dan Ibrahim Ashabirin SSos M.I.Kom.
Hadir dalam acara tersebut Pimpinan Baznas Kalsel H Sarbani Haira, Kepala Kemenag Banjarmasin H Muhammad Rofii, Kabag Kesra Pemko Banjarmasin H Khairil, Kadis Koperasi Isa Anshari, dari BKPRMI H Ahmad Rizqon dan sejumpah ulama dan tokoh. (has)
Editor : Hasby