Jaga Kamtibmas, Kapolsek Mataraman Sambangi Desa Terluar, Berbatasan dengan Beberapa Kecamatan

    WARTABANJAR.COM, MATARAMAN – Menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Mataraman, Kapolsek Mataraman Polres Banjar, Iptu Ari Handoyo menyambangi beberapa desa, Kamis (30/9/2021).

    Desa yang dikunjunginya adalah Desa Baru, Sungai Jati dan Gunung Ulin. Desa-desa itu merupakan desa terluar di Kecamatan Mataraman yang berbatasan langsung dengan Kecamatan Pengaron Kecamatan Simpang Empat  dan Kecamatan Astambul.

    Mengingat sulitnya medan yang dilalui, Iptu Ari Handoyo bersama beberapa anggota menuju ke desa-desa tersebut menggunakan sepeda motor jenis trail.

    Giat patroli  ini juga singgah ke kantor desa bertemu kepala desa dan bersilaturahmi dengan warga, kemudian menyampaikan pesan dan himbauan kamtibmas serta tetap mematuhi protokol kesehatan dengan tetap memakai masker bila keluar rumah,” katanya.

    Dirinya meminta Kepada warga untuk menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan, serta tetap berkoordinasi dengan aparat Desa dan Bhabinkamtibmas bilamana ada permasalahan di Desa.

    Selain itu patroli ini bertujuan untuk mengetahui atau mengenal batas wilayah hukum Polsek Mataraman di Kecamatan Mataraman. Juga menyerahkan bantuan bagi warga yang membutuhkan. (has)

    Editor : Hasby

    Baca Juga :   Bawaslu Balangan: Hindari Politik Uang!

    Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

    BERITA LAINNYA

    TERBARU HARI INI