Angin Kencang, Dua Tongkang Terseret ke Bibir Pantai Asmara


WARTABANJAR.COM, PELAIHARI – Dua tongkang batu bara terseret ke bibir pantai akibat derasnya tiupan angin.

Dua tongkang berukuran besar itu, sepertinya terikat satu sama lain.

Tampak, tongkang ini berada di tepi pantai. Sementara obak terlihat bergulung cukup tinggi.

Dari video yang beredar di media sosial, terdengar pula suara gemuruh angin.

Video ini di antaranya dibagikan aku @wargabanua di laman Instagram beberapa saat yang lalu.

Dari keterangan yang ditulis akun ini, terseretnya dua tongkang ke bibir pantai itu, terjadi Sabtu 18 September sekitar pukul 10.00 Wita, dengan lokasi di Pantai Asmara, Muara Asam Asam, Jorong, Kabupaten tanah Laut.

Disebutkan juga, pada kejadian tongkang tersebut dalam keadaan kosong. (edj)

Editor: Erna Djedi

Baca Juga :   8 Kecamatan Masih Terdampak Banjir di Kabupaten Banjar, Jumlah Pengungsi Menurun

Baca Lebih Lengkapnya Instal dari Playstore WartaBanjar.com

BERITA LAINNYA

TERBARU HARI INI

paling banyak dibaca