“Dia bersedia ditempatkan di sisi kiri, kanan ataupun tengah dan hari ini kita lihat bagaimana koneksinya dengan Kyle Walker sangat luar biasa.
“Saya sangat puas dengan penampilannya hari ini, ia terlibat dalam tiga gol dan memperlihatkan peran pentingnya bagi tim ini.
“Dia tampil sangat luar biasa hari ini, dan sekali lagi, jika pun dia cuma main tiga menit dia akan mengerahkan tiga menit terbaiknya bagi tim ini dan para suporter,” tutup Guardiola.
Kemenangan itu membuat City sementara melompat ke peringkat keempat klasemen dengan raihan tiga poin perdana mereka musim ini.
City selanjutnya akan kembali main di kandang sendiri saat menjamu Arsenal di Etihad pada Sabtu (28/8) pekan depan. (ant)
Editor: Erna Djedi